Peningkatan Kapasitas Aparatur KUKM
Nomor Dokumen
500008046
Tanggal Publish
06 March 2018
Jenis Informasi
Laporan dan prosedur akses informasi
Kategori Dokumen
Berkala
Tipe Dokumen
Lainnya (.jpeg)
Penerbit
Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM)
Kandungan Informasi
Dalam rangka pemberdayaan terkait daya saing dan kualitas gerakan koperasi dan pelaku usaha UKM, Dinas Koperasi dan UKM Prov. Kalteng pada tahun 2018 memprogramkan Diklat Peningkatan Kapasitas Aparatur Pembina Koperasi dan UKM (KUKM), yang hingga awal Maret 2018 telah dilaksanakan diklat angkatan yang ke-3. Kegiatan ini disusun untuk beberapa kali angkatan, dengan peserts dari aparatur pembina dari Dinas Koperasi dan UKM Prov. Kalteng dan dari Dinss yang membidangi Koperasi dan UMKM Kab/Kota se Kalteng. Materi pokok yang diberikan dalam diklat yaitu aspek kelembagaan, usaha, kewirausahaan, pemasaran dan jaringan usaha. Diharapkan setelah mengikuti diklat aparatur pembina memiliki bekal ilmu untuk ditularkan ke pengurus/pengelola koperasi dan pelaku usaha UKM. Diklat angkatan ke-3 dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 5 s/d 7 Maret 2018, bertempat di aula hotel Nascar Family, jalan Nyai Undang Set-Adji no 04, Palangka Raya, dengan tenaga instruktur yang ahli dan berpengalaman dalam bidangnya berasal dari Dinas Koperasi dan UKM Prov. Kakteng. Dengan pengurus/pengelola dan pelaku KUKM memahami, menguasai dan mempraktekkan aspek kelembagaan, usaha, kewirausahaan, akuntansi dan penyusunan laporan keuangan, diyakini KUKM dapat memiliki daya saing, sebagai salah salah satu pilar pelaku ekonomi nasional yang berbasis usaha kerakyatan.